Tim Gabungan Lakukan Pencarian Wisatawan yang Tenggelam di Perairan Lombok Utara

Daftar Isi


RNN.com
- Lombok Utara – Tim gabungan yang terdiri dari Satuan Polisi Air (Polair) Polres Lombok Utara, Direktorat Polair Polda NTB, serta Basarnas Pos Teluk Nara terus melakukan pencarian terhadap seorang wisatawan lokal yang dilaporkan tenggelam di perairan Desa Malaka, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara, pada Rabu (12/03/2025).

Korban diketahui bernama Athala Chiang (17), seorang remaja asal Pulau Sumbawa. Saat kejadian, korban tengah berenang menggunakan papan selancar di Pantai Lendang Luar, Desa Malaka. Namun, rekannya melihat korban terjatuh dari papan selancar dan tidak kembali muncul ke permukaan.

Kapolres Lombok Utara, AKBP Agus Purwanta, S.I.K., melalui Kasat Polair Polres Lombok Utara, AKP Sugi Jaya, S.H., mengonfirmasi bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan berbagai instansi terkait untuk melakukan pencarian secara intensif.

“Kami menerima laporan dari masyarakat mengenai kejadian ini. Setelah itu, kami segera berkoordinasi dengan pihak terkait dan langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan pencarian,” jelas AKP Sugi Jaya.

Hingga saat ini, tim pencari yang dibantu oleh warga sekitar masih menyisir area tempat korban terakhir kali terlihat. "Upaya pencarian terus dilakukan dengan harapan korban segera ditemukan," tambahnya.

Pihak berwenang mengimbau masyarakat, terutama wisatawan, agar selalu berhati-hati saat beraktivitas di laut serta mematuhi prosedur keselamatan demi menghindari kejadian serupa

(Jasril)

DINAS-PETERNAKAN-DAN-KESEHATAM-20250218-194449-0000