Pj Bupati Lotim Ajak Tenaga Kesehatan Ramaikan Badminton Cup

Daftar Isi

RNN.com - Penjabat Bupati Lombok Timur, H. Muhammad Juaini Taofik, meresmikan pembukaan Turnamen Badminton Cup di RSUD dr. R. Soedjono Selong pada Kamis (14/11/2024). Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bagian dari rangkaian perayaan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60.  


Dalam pidatonya, Juaini menyampaikan pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan kesehatan di kalangan tenaga medis. “Turnamen ini tidak hanya tentang kompetisi olahraga, tetapi juga menjadi sarana untuk memperkuat hubungan silaturahmi,” ucapnya.


Selain cabang olahraga badminton, acara ini juga diramaikan dengan berbagai lomba lainnya, seperti futsal, voli, dan lomba video kreatif. Ketua panitia, Ade Anugerah Karyana, mengungkapkan harapannya agar seluruh rangkaian kegiatan dapat berlangsung sukses dan penuh keceriaan.  


Turnamen secara resmi dimulai dengan pukulan servis perdana yang dilakukan oleh Pj. Bupati bersama Kepala Dinas Kesehatan. Seluruh tenaga kesehatan dari RSUD dr. R. Soedjono Selong ambil bagian dalam turnamen ini, menjadikannya momen spesial untuk mempererat kerja sama dan semangat sportifitas.


(win)

Bupati-Dan-Wakil-Bupati-Lombok-Timur-20241210-221027-0000