Pasangan H. Iron dan H. Edwin Resmi Mendapatkan Rekom Gerindra
RNN.com – Lombok Tengah NTB - Partai Gerakan
Indonesia Raya (Gerindra) telah resmi mengusung pasangan Hairul Warisin dan
Edwin Hadiwijaya sebagai calon dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lombok
Timur.
Pasangan
tersebut menerima surat keputusan rekomendasi di Hotel Pullman Kuta Mandalika,
Lombok Tengah, pada Rabu (17/07/2024).
Surat
rekomendasi ini diserahkan langsung oleh Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan
Pusat (Sekjen DPP) Partai Gerindra, Ahmad Muzani.
Surat Tugas
Penugasan ini tercantum dalam dokumen bernomor
06-030/TGS-PLKADM/DPP.GERINDRA/2024.
Dalam
dokumen tersebut, DPP Partai Gerindra memberikan mandat kepada pasangan ini
untuk menjalankan beberapa langkah strategis, antara lain;
Berkoordinasi
dengan pengurus DPD, DPC, PAC, dan Pimpinan Ranting Partai Gerindra untuk
menyusun dan melaksanakan strategi pemenangan di wilayah tugas mereka.
Melaksanakan
kerja yang terukur untuk meningkatkan popularitas dan elektabilitas bakal calon
serta Partai Gerindra di daerah tersebut.Melengkapi partai koalisi untuk
memenuhi persyaratan minimal 20% kursi di DPRD.Memilih pasangan bakal calon
yang dapat mendukung upaya pemenangan. Bersedia menaati Manifesto Perjuangan,
AD/ART, dan arahan Partai Gerindra.
Surat tugas
ini diterbitkan pada tanggal 28 Juni 2024 di Jakarta, dan ditandatangani oleh
Ketua Umum Prabowo Subianto serta Sekretaris Jenderal Ahmad Muzani.
(win)