Pemkab Lotim Siapkan Bonus untuk 25 Atlet yang Ikuti PON XXI Sumatera
RNN.com – Lombok Timur NTB - Sebanyak 25
atlet Lombok Timur (Lotim) dari berbagai cabang olahraga akan mengikuti Pekan
Olahraga Nasional (PON) ke-XXI di Sumatera.
Sejalan
dengan itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lotim akan menyiapkan bonus bagi para
atlet yang berhasil meraih prestasi atau medali.
“Bagi atlet
yang berprestasi di PON nanti, kami sudah menyiapkan bonus,” ungkap Pj Bupati
Lotim, HM. Juaini Taofik, dalam sambutannya saat pelantikan pengurus IPSI
Lotim, Minggu (26/05/2024).
Ia
menambahkan bahwa besaran bonus yang akan diberikan akan disesuaikan dengan
medali yang diperoleh. Misalnya, bonus untuk peraih medali emas akan lebih
besar dibandingkan dengan bonus untuk medali perak dan perunggu.
Tujuan dari
pemberian bonus ini adalah untuk memberikan dukungan dan semangat kepada para
atlet agar mereka bisa meraih medali dan prestasi. Hal ini juga bertujuan untuk
membawa nama baik daerah dalam ajang PON tersebut.
“Pemberian
bonus kepada atlet berprestasi merupakan bentuk perhatian dari pemerintah
daerah,” ujarnya.
(win)